SUARABACA.COM—Dalam rangka menyambut Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) Puasa dan Idul Fitri 1445 hijriah (h), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan menggelar Gerakan Pangan Murah atau GPM pada Rabu (06/3/2024).
Acara tersebut diselenggarakan di halaman kantor Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Seruyan serta dihadiri langsung oleh Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Seruyan Bahrun Abbas serta didampingi oleh Kepala DKPP Seruyan, Albidin Noor.
Pada kesempatan itu, Bahrun Abbas mengatakan, adapun kegiatan ini berdasar pada sinergi dan kerja sama antara Badan Pangan Nasional (BPN) beserta Pemkab Seruyan melalui DKPP Seruyan dengan tujuan menstabilkan harga pangan.
“Kita terus melakukan sinergitas dengan BPN, ya. Adapun GPM ini bertujuan untuk menstabilkan harga pangan. Dengan demikian, dapat meringankan beban masyarakat menjelang bulan suci Ramadhan ini,” katanya, Rabu (06/3/2024).
Di samping itu, Kepala DKPP Seruyan Albidin Noor menambahkan, dalam GPM kali Pemkab Seruyan menyediakan beras jenis SPHP sebanyak delapan (8) ton dan paket sembako sebanyak 300 paket.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Bulog cabang Sampit serta distributor pangan di Kuala Pembuang yang andil dalam GPM kali ini,” pungkasnya. (red.)