Keselamatan dan Kesehatan Pekerja Nomor Satu, Poliklinik Swasta Diapresiasi Pemerintah

Fb Img 1737620916583

SUARABACA.COM, Seruyan–Keselamatan pekerja di wilayah Perusahaan Besar Swasta (PBS) berbasis sawit di Kabupaten Seruyan juga menjadi atensi pemerintah.

Hal itu disampaikan oleh Pj Sekretaris Daerah Sekda Seruyan Bahrun Abbas saat mengunjungi poliklinik-poliklinik milik PBS di wilayah Sandul, Kecamatan Batu Ampar.

“Keselamatan pekerja itu, nomor satu. Namun, fasilitas yang ada juga harus memadai untuk para perawat di sini. Ini tentu akan menjadi atensi pemerintah juga kedepannya,” katanya, Kamis (23/01/25).

Di sela itu, Bahrun Abbas berdiskusi dengan tim medis yang ada dan mengungkapkan, bahwa pemerintah akan mendukung penuh apa yang telah direncanakan atau dijalankan.

“Semua pekerjaan yang bersifat membangun, meningkatkan, dan seterusnya harus mendapatkan dukungan. Oleh karena itu, saya berharap dengan adanya komitmen bersama nantinya kualitas kesehatan dan keselamatan kerja akan lebih baik dan lebih baik lagi,” pungkasnya.(Ar)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *